PURUK CAHU, RAKYATKALTENG.com – Pencapaian vaksinasi dosis 1 dan dosis 2 di Kecamatan Laung Tuhup, Kabupaten Murung Raya, Provinsi Kalimantan Tengah kini sudah maksimal. Sampai saat ini saja, angkanya sudah mencapai 70 persen dari jumlah penduduk terbesar kedua di Kabupaten Murung Raya itu.
“Alhamdulillah sampai hari ini pencapaian vaksinasi di Laung Tuhup kisaran 70 persen dari jumlah penduduk yang masuk dalam program vaksinasi,” kata Kapolres Murung Raya AKBP I Gede Putu Widyana, SH., S.IK., MH melalui Kapolsek Laung Tuhup Ipda Doni Ardi Syaputra, STr.K, Selasa (15/3/2022).
Menurut Kapolsek, jajarannya bersama pihak Kecamatan, Pemerintah desa dan tim Vaksinator terus memaksimalkan pencapaian vaksinasi agar program vaksinasi nasional ini bisa sukses terlaksana secara baik di wilayahnya.
“Kesadaran masyarakat mengikuti vaksinasi ini cukup baik, ini menandakan bahwa edukasi yang produktif sampai dengan baik kepada masyarakat. Harapan kita masyarakat terus mendukung dan mensukseskan program vaksinasi ini,” beber Doni.
Doni menambahkan, vaksin adalah upaya negara dalam melindungi masyarakatnya dari ancaman pandemi Covid-19 dan demi tercapainya kekebalan komunitas atau herd immunity. (RK1)