PURUK CAHU, RAKYATKALTENG. com – Kapolres Murung Raya AKBP Irwansah, S.I.K., M.M didampingi Kasat Intel Iptu Yulianto berserta jajaran melakukan silahtuhrami terhadap tokoh agama islam yaitu Abuya Muhammad Muhdi atau pimpinan Majelis Pecinta Rasulullah (MPR) Murung Raya, (7/3/2023).
AKBP Irwansyah, mengatakan tujuan silahtuhrahmi tersebut untuk bersinergi bersama tokoh agama dalam membantu Kapolres menyampaikan pesan – pesan Kamtibmas terhadap para jema’ah atau masyarakat.
“Dalam kegiatan majelis taklim dan mengisi ceramah mohon kiranya Abuya Muhammad Muhdi menyampaikan kepada masyarakat agar menjauhi Narkoba dan sejenisnya karena dapat merusak generasi bangsa dan masyarakat Kabupaten Murung Raya khususnya,” tutur Kapolres.
Termasuk juga pintanya agara selalu mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk tetap menjaga Kamtibmas, persatuan dan kesatuan khususnya di Kabupaten Murung Raya.
Kunjungan tersebut pun disambut baik oleh Abuya Muhammad Muhdi ia mengatakan silahtuhrami seperti itu adalah yang pertama kali dilakukan oleh Kapolres Murung Raya
“Saya berterima kasih terhadap Kapolres Murung Raya AKBP Irwansyah sudah berkunjung ke rumah kami dan merupakan sebuah kehormatan bagi kami mengingat dari beberapa Kapolres di Murung Raya hal ini merupakan silaturahmi Kapolres yang pertama kali,” tutur Abuya Muhammad Muhdi dengan rasa senang.
Pimpinan Majelis Pecinta Rasulullah (MPR) itu juga mengatakan akan menyampaikan dalam setiap tausiah/ceramah kepada masyarakat agar menjauhi hal yang dapat menimbulkan perpecahan maupun permusuhan dimasyarakat.
Disisi lain ia, juga mengungkapkan menjelang pelaksanaan Pemilu serentak 2024 terdapat beberapa orang yang silaturahmi ke rumah tetapi secara pribadi dirinya menjaga netralitas serta tidak ikut berpolitik. (USW/RK1)