Jaga Kemampuan fisik, Anggota Koramil Mura Kodim 1013/MTW Rutinkan Olahraga

Saat Prajurit berolahraga di seputaran Koramil 1013-07/Murung, Kabupaten Murung Raya, Selasa (21/05/2024).

PURUK CAHU, RAKYATKALTENG.com – Guna menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh anggota Koramil jajaran Murung Raya Kodim 1013/Muara Teweh melaksanakan olahraga Bersama dengan waktu kurang lebih selama satu jam yang dilaksanakan di seputaran Koramil 1013-07/Murung, Kabupaten Murung Raya, Selasa (21/05/2024).

Sebelum pelaksanaan lari dan jalan sehat , terlebih dahulu di laksanakan pengecekan  tensi/denyut nadi terlebih dahulu kemudian dilanjutkan apel pagi yang dipimpin oleh Serma Atma Wira dilanjutkan senam pemanasan dan peregangan, agar dalam pelaksanaan lari dan jalan sehat tidak terjadi kram atau cidera.

“Kegiatan Olahraga ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dan kebersamaan antar anggota Koramil di Wilayah Murung Raya dan menjaga kesehatan,kebugaran fisik para anggota seperti pepatah mengatakan di dalam tubuh  yang sehat terdapat jiwa yang kuat”Ucap Serma Atma Wira.

Ditempat Terpisah Danramil 07/Murung Kapten Inf Muhammad Syahroni mengatakan lari dan jalan kaki menjadi salah satu olahraga yang memberikan manfaat yang luar biasa untuk tubuh.

Karena mempengaruhi oleh jumlah kalori yang terbakar saat lari dan jalan kaki dengan jarak tertentu. “Dengan kegiatan ini diharapkan seluruh Prajurit dapat menjaga Imunitas dan daya tahan tubuh agar tetap sehat terlebih saat ini dihadapkan denga kondisi cuaca yang tidak menentu,” tutur Danramil. (USW/RK2)