Ini Tanggapan DPRD Terkait Fasilitas Keagamaan Di Desa

Wakil Ketua II DPRD Mura Rahmanto Muhidin, SHI., MH

PURUK CAHU,RAKYATKALTENG.com– Banyaknya desa yang berada di wilayah yang cukup jauh jangkauannya dari ibu kota Kabupaten Murung Raya (Mura), yang juga termasuk dalam kategori daerah yang terpencil, mendapat perhatian yang khusus dari Rahmanto Muhidin, SHI., MH Wakil Ketua II DPRD Mura.

Terutama yang berkaitan dengan fasilitas keagamaan bagi warga masyatakat desa terpencil. Rahmanto Muhidin mengatakan bahwa komunitas adat Kaharingan sangat memerlukan perhatian dari pihak pemerintah daerah.

“Dari hasil reses kami beberapa waktu yang lalu di Desa Laas Baru Kecamatan Sumber Barito mendapati beberapa keluhan dan kekurangan dari fasilitas keagamaan dari saudara kita yang beragama Kaharingan, yang kebetulan merupakan mayoritas di desa tersebut sekitar 60 persen,” kata Rahmanto.

Rahmanto Muhidin menambahkan bahwa nantinya bukan hanya umat Kaharingan yang akan difasilitasi namun akan disalurkan juga bagi umat beragama lainnya disetiap desa.

“Bukan hanya ini saja nantinya harapan kita, namun kedepan akan juga diadakan untuk seluruh agama lainnya disetiap desa. Karena hal ini untuk mendukung dan memberikan pelayanan kepada masyarakat melalui pemenuhan sarana ibadah bagi seluruh desa,” tambah nya lagi.

Sementara Yanbibel Ketua Adat Kaharingan Desa Laas Baru mengatakan pihaknya sangat berharap dan berterima kasih kepada semua pihak yang telah membantu.

“Dengan adanya bantuan fasilitas dari pihak DPRD dan Pemkab Mura ini sangat membantu kami umat agama kaharingan untuk melaksanakan kegiatan ibadah kami,” ungkapnya. (USW)