KUALA PEMBUANG, RAKYATKALTENG.com – Jajaran Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan menyebutkan jika pengembangan infrastruktur jalan antar desa maupun kecamatan akan mempengaruhi tingkat perkembangan ekonomi masyarakat.
Ketua DPRD Seruyan Zuli Eko Prasetyo mengungkapkan, khususnya yang berkaitan dengan ekonomi masyarakat desa. Yang mana pengembangan infrastruktur jalan akan memegang peranan penting dalam hal tersebut.
“Peningkatan infrastruktur jalan di desa-desa itu memang memegang peranan penting terhadap perekonomian masyarakat desa setempat,” ucapnya, Selasa (16/02/2022).
Menurutnya, saat ini kemajuan infrastruktur khususnya untuk akses tembus jalan antar kecamatan maupun desa sudah mulai terealisasi, sehingga seharusnya juga bisa memberikan sedikit kemudahan bagi pihak desa.
“Sekarang itukan infrastruktur jalan sudah mulai memadai, meskipun masih ada yang belum dan perlu peningkatan. Tapi saat ini pemerintah daerah juga terus melaksanakan program pembangunan yang bertujuan untuk kemajuan daerah khususnya di infrastruktur jalan,” katanya.
Seiring dengan hal tersebut, ia meminta kepada pemerintah desa (pemdes) agar menciptakan sebuah inovasi khususnya yang berkaitan dengam program pemberdayaan masyarakat yang berpeluang untuk peningkatan ekonomi masyarakat. “Supaya ini berjalan selaras dengan program peningkatan infrastruktur jalan tersebut,” tukasnya. (ID/RK1)