Aspirasi Masyarakat Dapil II Mura Masih Didominasi Infrastruktur

Anggota DPRD Murung Raya (Mura), Bebie.

PURUK CAHU, RAKYATKALTENG.com – Anggota Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah atau DPRD Kabupaten Murung Raya Bebie menuturkan bahwa aspirasi yang disampaikan oleh masyarakat kepada pihaknya masih didominasi persoalan infrastruktur.

“Sekarang masih di infrastruktur, seperti aspirasi yang disampaikan masyarakat kepada kami saat melaksanakan reses ke daerah pemilihan beberapa waktu lalu,” ungkap Bebie, Sabtu (28/10/2023)

Menurut Bebie, selama waktu reses mereka turun dari desa ke desa untuk menjemput aspirasi masyarakat di daerah pemilihan II yang meliputi Kecamatan Laung Tuhup, Tanah Siang dan Barito Tuhup Raya.

“Memang beragama persoalan menyangkut hajat hidup masyarakat, terutama infrastruktur dasar yang memang diprioritaskan intuk dituntaskan oleh pemerintah,” sebutnya.

Seperti halnya untuk kebutuhan infrastruktur dasar, jalan penghubung antar desa sehingga mendesak untuk ditingkatkan pembangunan.

“Kita mendorong agar adanya dana sharing antar desa menggunakan dana percepatan, sehingga dana tersebut sangat efektif apabila dilakukan bersama, sehingga tidak terpecah-pecah ke item yang kecil-kecil. Jadi asas manfaatnya sangat jelas untuk yang lebih diprioritaskan,” imbuhnya. (RK1)