SAMPIT, RAKYATKALTENG.com – Satreskrim Polres Kotawaringin Timur (kotim), bersama Polsek Baamang berhasil mengamankan seorang wanita yang di duga kuat ibu dari bayi yang di temukan di semak – semak di Jalan Jaksa Agung, Kelurahan Baamang Hulu, Kecamatan Baamang, Kabupaten Kotawaringin Timur pada Hari Minggu 12 Desember 2021 pukul 14:00.
Kapolres Kotim AKBP Abdoel Harris Jakin melalui Kapolsek Baamang AKP Ratno membenarkan penangkapan pelaku terduga pembuang bayi. “Terkait informasi lebih lanjut akan kami sampaikan saat ekspos pada hari ini,” Jelasnya kepada rakyatkalteng.com, Rabu (15/12/21).
Dari informasi yang di himpun rakyatkalteng.com tentang penangkapan terduga ibu bayi tersebut bermulanya dari informasi warga kepada pihak kepolisian.
Setelah meliat perempuan hamil di salah satu kamar kos yang berada di Jalan Sumekto Barat, Kecamatan Baamang, Kotim yang tidak jauh dari penemuan bayi tersebut, warga curiga perut nya sudah mengempis. Namun tidak ada kabar ataupun melahirkan.
Dengan informasi tersebut, polisi bergegas mendatangi wanita tersebut untuk melakukan penyelidikan. Pada akhirnya dilakukan penangkapan dan periksaan di polsek Baamang.
Berdasarkan informasi identitasnya, terduga sendiri bukan warga asli Kotim. Hanya warga pendatang, ini berdasarkan dari indentitasnya yang kelahiran 2003 asal Kabupaten Barito Selatan inisial IM. Warga Kotim mengapresiasi kerja keras dari aparat kepolisian dalam mengungkap kasus ini. (LUT/RK1)