Tak Ingin Tragedi Kebakaran Tahun 2011 Terjadi di Pasar Pelita Hilir, Warga Dengan Sigap Padamkan Api

Upaya masyarakat saat berupaya memadamkan api sebelum datangnya pemadam kebakaran di Depot Santai yang berada di Pasar Pelita Hilir (IST)

PURUK CAHU, RAKYATKALTENG.com – Warga yang berada di Jalan Merdeka wilayah pemukiman Pasar Hilir Kota Puruk Cahu digegerkan dengan kemunculan api pada salah satu rumah warga yang berjualan makanan siap saji, Selasa (26/10/2021).

Dari hasil pantauan RAKYATKALTENG.com, kemunculan api yang mengakibatkan warga setempat sempai panik lantaran gas pemilik Depot Santai yang berjualan mie ayam dan bakso tersebut terbakar karena terjadinya kebocoran.

Salah satu warga yang menyaksikan peristiwa tersebut, Rita saat dibincangi menjelaskan ketika api mulai membesar warga dengan sigap berupaya memadamkan api dengan peralatan seadanya, pasalnya warga yang berada di Pasar Pelita Hilir mengalami trauma yang mendalam terhadap tragedi kebakaran yang cukup besar pada tahun 2011 lalu.

“Api berhasil dipadamkan, dengan upaya masyarakat setempat untuk memadakan api dan langsung menghubungi pemadam kebakaran yang tidak jauh dari lokasi kejadian, hingga pemadam tiba dilokasi dan berhasil memadamkan api secara total,” ucap Rita.

Sementara itu, Kapolsek Murung Iptu Widodo saat dikonfirmasi mengungkapkan bahwa pemilik Depot Santai tersebut yang bernama Suprapti menjadi korban atas kejadian tersebut dengan mengalami luka bakar dibagian wajah sebelah kanan dan telapak kaki kanan serta kiri.

“Pemilik Depot Santai yang menjadi korban telah dibawa ke RSUD Puruk Cahu untuk mendapatkan perawatan medis, beruntung api dapat dipadamkan dengan tepat waktu sehingga tidak merambat kebangunan rumah atau warung milik korban,” ungkap Iptu Widodo. (RK2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *