PURUK CAHU, RAKYATKALTENG. com – Kapolres Murung Raya AKBP Irwansyah memimpin apel gelar pasukan operasi zebra telabang tahun 2023 berlangsung dilapangan Mapolres Murung Raya, Senin (4/9/2023) pagi.
Dalam paparanya, Kapolres Murung Raya mengatakan sesuai tema yang diangkat pada operasi zebra telabang tahun 2023 ini yaitu“Kamseltibcarlantas Menuju Pemilu 2024“.
Maka dibutuhkan suatu pemahaman yang baik khususnya pada saat masyarakat dalam melaksanakan mobilisasi dijalan, baik kelompok masyarakat pendukung salah satu kelompok atau calon atau masyarakat lainnya yang pada saat rangkaian kegiatan pemilu.
Dimana menurutnya dinamika mobilisasi massa yang mungkin akan terjadi sebagai dampak dari rangkaian kegiatan pemilu, seperti pergerakan massa menuju tempat pendaftaran calon, pergerakan massa menuju lokasi kampanye, pergerakan massa dari dan ke lokasi pusat Pemerintahan dan lokasi-lokasi lain yang berkaitan dengan rangkaian kegiatan pemilu.
“Maka diperlukan langkah-langkah awal yang menyentuh kelompok-kelompok masyarakat yang nantinya dalam rangkaian kegiatan pemilu potensial untuk melaksanakan mobilisasi, sehingga pemahaman tentang tanggungjawab moral dalam menjaga kondusifitas kamseltibcarlantas terbentuk sejak awal sebelum kegiatan rangkaian pemilu terlaksana,” terang Kapolres.
Maka dengan adanya operasi zebra telabang tahun 2023 ini yang akan berlangsung selama 14 hari dari tanggal 4 hingga 17 September, AKBP Irwansyah berharap dapat mengedukasi kepada seluruh masyarakat Murung Raya agar dapat tertib berlalu lintas.
“Sehingga dapat mengurangi angka kecelakaan dan kemacetan baik roda dua maupun roda empat di Kabupaten Murung Raya,” harap AKBP Irwansyah (USW/RK1)