SAMPIT, RAKYATKALTENG – Kenakalan remaja saat ini kian marak. Bahkan banyak remaja harus berurusan dengan aparat penegak hukum akibat penyalahgunaan narkoba. Menyikapi hal ini, tentu harus ada kebersamaan dan juga komitmen agar remaja bisa mendapatkan edukasi akak bahaya narkoba.
Menanggapi hal tersebut, Ketua DPRD Kotim Dra Rinie mengharapkan pemerintah daerah bisa terus menjalin sinergi dengan aparat kepolisian untuk memberikan sosialisasi kepada anak remaja yang ada di wilayah kabupaten setempat.
Dengan adanya sosialisasi tersebut, sangatlah baik rangka memberikan pembekalan serta kedisiplinan. Sehingga tidak adanya kenakalan remaja yang begitu marak. “Jujur kita sangat setuju dan mendukung apa yang dilakukan oleh Polres Kotim khususnya Satnarkoba Polres dalam memberikan sosialisasi,” ungkapnya Kamis (11//5/2023).
Apalagi dalam rangka pencegahan ke anak remaja sehingga mereka paham dan mengerti, dampak serta akibat dari penyalahgunaan narkoba itu. Jangan sampai anak remaja kita terjerumus ke sesuatu yang salah dan sangat menenggelamkan masa depan mereka nantinya. Pintanya.
Kemudian dijelaskan politisi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP),bahwa itu adalah bagian dari kepedulian Polri, dalam memberikan edukasi serta sumber daya manusia (SDM) yang dimasa akan datang. Paparnya.
“Dengan memberikan edukasi dan juga untuk meningkatkan SDM mereka sehingga terhindar dari pergaulan mereka yang dapat menyesatkan di masa yang akan datang,” tambahnya pula.
Dirinya juga mengapresiasi apa yang sudah dilakukan oleh Polres Kotim dalam hal mengungkap kasus narkoba di Kotim ini. Tanpa adanya kerjasama yang kuat dan terjalin baik, masalah narkoba tidak akan selesai khususnya di Kotim. Pungkasnya. (AD)